Modal Sedikit, Bisa Jadi Dropshipper
Modal menjadi Dropshipper
Sebelumnya, Anda sudah mengetahui bahwa untuk menjadi dropshipper, Anda tidak perlu menyetok produk. Jadi jelas, modal menjadi dropshipper itu sangat minim sekali. Karena Anda tidak perlu membeli banyak produk sekaligus yang jelas membutuhkan modal lebih besar. Yang dibutuhkan, hanya uang pengganti yang harus diberikan ke supplier ketika ada pesanan yang Anda terima.
Perbedaan Dropshipper dan Reseller
Perbedaan keduanya terlihat dari beberapa segi. Salah satunya yaitu dari segi persediaan produk. Seorang reseller, perlu membeli banyak produk sekaligus sebagai stok jika mendapat pesanan. Jadi, reseller tidak perlu menghubungi supplier lagi karena stok sudah ada di tangannya. Sedangkan seorang dropshipper, perlu menghubungi supplier terlebih dulu jika mendapat pesanan karena tidak menyetok produk.
Perbedaan lainnya, yaitu dari segi pengiriman. Seorang reseller, karena produknya sudah ada di tangannya, maka ia mengurus sendiri pengirimannya. Jadi jelas butuh waktu untuk mengemas dan mengirimnya ke ekspedisi atau alamat si pemesan. Sedangkan seorang dropshipper, tidak perlu mengurusi pengiriman lagi. Melainkan hanya fokus mempromosikan barang ke calon pembeli. Tapi meski begitu, seorang dropshipper juga perlu mengetahui resi pengiriman produk yang didapat dari supplier untuk diberikan ke pembeli.
Kekurangan Dropshipper
Namun, meski terhitung hanya membutuhkan modal yang lebih sedikit daripada reseller, sayangnya seorang dropshipper tidak bisa memantau kualitas produk secara langsung dan pasti. Lalu, seorang dropshipper juga cenderung bergantung kepada supplier. Karena harus tanya ketersediaan produk, bahan produk, harga produk, dan sebagainya.
Supplier Produk bagi Dropshipper
Setelah mengetahui beberapa hal seputar dropship, Anda sudah bisa memutuskannya sekarang. Dan sebagai bonus, di sini admin ingin membagikan beberapa supplier terpercaya yang membuka peluang bagi para dropshipper.
- Penerbit Mizan : https://mizanmu.id/
- Penerbit Deepublish : https://penerbitbukudeepublish.com/
- Pakaian Bandung : https://pakaianbandung.com/
- Terminal Fashion : https://www.terminalfashion.com/
- JMK Distribution : https://jmk.co.id/
- INDOHP : https://indohp.co.id/
- EVERMOS : https://evermos.com/
- Dusdusan : https://www.dusdusan.com/
Selamat jadi dropshipper.